Analisis Tindak Represif dalam Lingkup Ideological State Apparatys di Politeknik Pembangunan dan Pertanian Malang Terhadap Mahasiswa Baru

  • Alifya Rahma Hayuningtyas UIN Maulana Malik Ibrahim Malang
  • Fatimatuzzarogh Fatimatuzzarogh UIN Maulana Malik Ibrahim Malang
Keywords: kekerasan fisik, ideological state apparatus, reppresive state apparatus

Abstract

(Perilaku senioritas yang terjadi selama masa OSPEK di Polbangtan Malang menarik untuk diteliti. Karena alih-alih memberikan bimbingan, senior justru acap kali melakukan tindakan represif kepada mahasiswa baru. Salah satu faktor penyebab tindakan menyeleweng tersebut yaitu karena adanya regulasi kekuasaan yang dimiliki oleh senior. Tindak represif yang dilakukan oleh senior yaitu, seperti menampar, memukul, menempeleng, serta melukai fisik, bahkan kerap kali senior juga memberikan tekanan secara mental kepada mahasiswa baru. Metode penelitian ini menggunakan jenis kualitatif dengan pendekatan fenomenologi. Adapun subjek dari penelitian ini ialah lima mahasiswa Polbangtan yang sudah melaksanakan OSPEK selama satu bulan penuh. Proses pengambilan data pada penelitian ini dengan wawancara secara online melalui WhatsApp. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa perilaku senioritas yang terjadi selama masa OSPEK di Polbangtan memiliki kesan kurang baik bagi mahasiswa baru, karena senior seringkali senior bertindak semena-mena, bahkan sampai memberikan luka secara fisik dan mental kepada mahasiswa baru. Dan mirisnya, senior bertindak secara represif dengan alibi untuk membentuk sikap tanggung jawab dan disiplin pada mahasiswa baru.

Downloads

Download data is not yet available.

PlumX Metrics

Published
2023-03-14
How to Cite
Hayuningtyas, A., & Fatimatuzzarogh, F. (2023). Analisis Tindak Represif dalam Lingkup Ideological State Apparatys di Politeknik Pembangunan dan Pertanian Malang Terhadap Mahasiswa Baru. LoroNG: Media Pengkajian Sosial Budaya, 11(2), 11-20. https://doi.org/10.1234/lorong.v11i2.2698
Section
Author Guideline and Template