Praktik Jual Beli Handphone Bekas Di Sosial Media Facebook Perspektif Undang-Undang Nomor 8 Tahun 1999 Tentang Perlindungan Konsumen Dan Fiqh Muamalah

  • Sri Ana Wahyuni UIN Maulana Malik Ibrahim Malang
Keywords: jual beli; handphone bekas; sosial media facebook

Abstract

Dalam transaksi jual beli barang bekas, terutama handphone bekas banyak permasalahan yang timbul di masyarakat, seperti adanya penipuan saat proses terjadinya transaksi sebagaimana permasalahan di grup jual beli Hp Second tidak diketahui oleh pembeli dalam hal kecacatan si barang tersebut. Tidak sedikit dari beberapa penjual yang ada di grup tersebut sering menyembuyikan kecacatan dari Hp yang mereka jual, terkadang ada sebagian dari mereka yang juga tidak datang saat berjanji untuk melakukan transaksi jual beli dengan sistem Cash On Delivery. Penelitian ini tergolong penelitian empiris. Jenis pendekatan yang digunakan adalah pendekatan kualitatif, dan teknik pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukkan: (1) prakteik jual beli handphone second di grup jual beli Hp second Sumenep “Pragaan dan Sekitarnya” adalah bahwa barang akan dikirim apabila konsumen/pembeli sudah melakukan transfer uang lewat ATM, juga dapat melakukan transaksi dengan sistem cash on delivery. (2) analisis praktik jual beli handphone bekas di sosial media facebook perspektif undang-undang perlindungan konsumen di grup jual beli hp second Sumenep “Pragaan dan Sekitarnya” belum memenuhi peraturan yang tertera dalam undang-undang nomer 8 tahun 1999 tentang perlindungan konsumen dikarenakan masih ada beberapa pelaku usaha serta konsumen yang belum memenuhi hak dan kewajibannya kewajibannya. (3) prakteik jual beli handphone bekas di sosial media facebook perspektif  fiqh muamalah (di grup jual beli hp second Sumenep “Pragaan dan Sekitarnya” dalam tinjauan fiqh muamalah tidak sesuai dengan ketentuan syariat Islam dikarenakan belum memenuhi hak-hak menurut hukum Islam dikarenakan masih adanya unsur ketidakjelasan (gharar) dan tidak adanya hak khiyar yang diberikan kepada pembeli/konsumen.

Downloads

Download data is not yet available.

PlumX Metrics

Published
2020-03-31